-->

8 Rekomendasi Tempat Wisata Yang Menarik Di Pangkal Pinang

29 Agu 2016
Berada di bagian timur Pulau Bangka, Kota Pangkal pinang merupakan kota terbesar sekaligus Ibukota Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Selain perannya sebagai pusat pemerintah provinsi, ekonomi, dan kegiatan komersial, juga sebagai kawasan industri pertambangan timah terbesar di Indonesia. Dalam sektor pariwisata, pembangunan sarana dan prasarana wisata terus mengalami peningkatan baik kuantitas maupun kualitas seperti penginapan, transportasi, pusat perbelanjaan dan lainnya.

Termasuk objek wisatanya pun turut di kembangkan, salah satunya adalah telah di resmikan peletakan batu pertama oleh pemerintah setempat untuk pembangunan wisata terpadu berupa Pasir Padi Bay, waterpark, theme park dll yang dibangun di atas lahan seluas 21 hektar kawasan Pantai Pasir Padi.

Sejarah & Budaya Pangkal Pinang
Pangkal Pinang memiliki kaitan sejarah erat dengan Cina dari ratusan tahun lalu, dimana bangsa Cina datang ke Bangka untuk berburu timah. Oleh karenanya, populasi Pangkalpinang umumnya kebanyakan dibentuk oleh etnis Melayu dan Tionghoa yang tetap hidup berdampingan tanpa adanya gesekan. Tidak heran jika masih terdapat bangunan bersejarah Cina dan berbagai kegiatan kebudayaan serta agama yang terus berjalan. Diantaranya adalah tradisi Peh Cun,  ritual Ceng Beng dan pertunjukan barongsai untuk budaya Cina. Sementara untuk budaya Melayu berupa tradisi Nganggung, Ruwahan dan Pawai Ta’aruf.

Objek Wisata Pangkal pinang
Kota dengan warisan yang kaya budaya, sejarah dan objek wisata, Pangkal pinang cukup menarik untuk dijadikan sebagai salah satu kota tujuan wisata di Indonesia. Berikut 10 diantara tempat wisata yang ada di Pangkal pinang : 

Taman Sari Pangkal pinang 
Taman Sari atau diebut juga Wilhemina Park merupakan sebuah taman yang berada di pusat kota berdekatan dengan Alun-alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang dan awalnya dirancang oleh arsitek Van Ben Benzenhorn untuk dijadikan sebagai fasilitas pendukung dari Rumah Residen. Namun kini Taman Sari telah berubah fungsi menjadi salah satu cagar budaya Kota Pangkal pinang yang dilindungi serta sebagai taman yang memiliki nilai sejarah perjuangan. Dalam kawasan terdapat Tugu Pergerakan Kemerdekaan untuk mengenang perjuangan rakyat bangka dalam mempertahankan dan merebut kemerdekaan. Selain itu, juga berfungsi sebagai tempat pegelaran kesenian, olahraga dan kawasan konservasi.

Bangka Botanical Garden
Bangka Botanical Garden (BBG) merupakan lahan pengembangan holtikultura, peternakan, penyediaan bibit dan pakan ternak dengan memanfaatkan bekas lahan tambang timah. Disebutkan, Bangka Botanical Garden merupakan acuan pengembangan lahan tidak produktif bagi daerah-daerah di Indonesia dan menjadi kawasan ecotourism modern serta ikon kepedulian lingkungan masyarakat Bangka Belitung

Masjid Jami Pangkalpinang
Masjid Jamik merupakan masjid terbesar dan paling tertua di Pangkalpinang. Masjid ini dibangun pada tanggal 3 Syawal 1355 H atau 18 Desember 1936 yang ditulis pada sebuah meja marmer yang berada dalam area Masjid Jami. Luas Masjid sekitar ± 900 m² di atas lahan seluas 5.662 m² dengan daya tampung jamaah sekitar 2000 orang. Dan termasuk salah cagar budaya Pangkalpinang yang dilindungi

Salah satu keunikan masjid ini adalah antara tangga depan (berbentuk setengah lingkaran) dengan atapnya dihiasi oleh tiang penyangga (ukuran kecil) berjumlah 5 tiang, bisa diartikan sebagai Rukun Islam dan antara tembok depan dengan atapnya dihiasi oleh tiang penyangga kecil sebanyak 6 buah (3 sebelah kanan dan 3 sebelah kiri), dapat diartikan sebagai Rukun Iman.

Gereja Maranatha
GPIB Maranatha dibangun pada tahun 1927, bersamaan dengan pembangunan menara air di Bukit Mangkol. Oleh masyarakat Bangka menyebutnya Gereja Menara Jam karena terdapatnya sebuah jam yang besar tepat berada di bagian tengah menara geraja.

Mesin jam Gereja Maranatha menggunakan sistem penggerak otomatis yang diproduksi dengan berangka tahun 1930. Meskipun sudah sangat tua, mesin jam tersebut masih berfungsi dengan baik menggerakkan jarum jam serta menggerakkan lonceng yang terbuat dari logam berangka tahun 1928 Masehi. Gereja ini juga merupakan salah satu Cagar Budaya Kota Pangkalpinang

Kelenteng Kwan Tie Miau
Secara kultural, Pangkalpinang sangat dipengaruhi oleh budaya Cina yang dimulai sekitar tahun 1770. Sehingga tidak heran jika kota ini menyimpan sejumlah bangunan tua Cina, salah satunya adalah Kelenteng Kwan Tie Miau

Awalnya disebut Kwan Tie Bo dan menurut tulisan di bel bangunan ini diperkirakan telah dibangun pada tahun 1841 dan kini menjadi kuil tertua di Kota Pangkalpinang. Seiring dengan pasar Mambo terdekat dan Singapura Alley yaitu kawasan yang sering disebut-sebut dengan nama Chinatown Pangkalpinang.

Museum Timah Pangkal pinang
Salah satu objek wisata yang selalu mendapat kunjungan wisatawan selain berbagai pantai yang terdapat di Pangkalpinang adalah Museum Timah Pangkalpinang. Museum Timah kota Pangkalpinang ini adalah satu-satunya museum timah terbesar di Indonesia yang berada persis di Jantung kota, tepatnya di jalan Jenderal Achmad Yani No. 17, Pangkal pinang.

Selain menyimpan beragam benda-benda terkait tambang timah, Museum Timah ini menjadi kebanggan masyarakat Provinsi Bangka Belitung khususnya masyarakat kota Pangkal pinang karena merupakan museum terbesar dan satu-satunya museum timah di indonesia, bahkan di Asia.

Pantai Pasir Padi
Pantai Pasir Padi merupakan pantai yang selalu ramai dikunjungi khususnya pada hari-hari libur dan juga begitu dikenal karena terdapat restaurant seafood lezat dalam kawasannya. Keberadaannya yang tidak begitu jauh dari pusat kota, sekitar 7 km, menjadikan pantai pasir padi sebagai objek wisata favorit yang jarang pernah sepi.

Pesona matahari terbit bersama pasir putih, laut biru jernih dan ombak tenang, merupakan salah satu yang dapat dinikmati ketika berkunjung. Dan menariknya ketika air surut, kita dapat mengunjungi  Pulau Punan yang tidak jauh dari bibir pantai Pasir Padi yaitu sekitar 2,5 km, baik dengan berjalan maupun dengan menggunakan kendaraan baik mobil maupun motor.

Pantai Tanjung Bunga
Tanjung Bunga tergolong sebagai pantai landai yang terletak dibagian selatan Pantai Pasir Padi. Dalam kawasan pantai terdapat sebuah area perbukitan dengan suguhan panorama kearah laut. Salah satu keunikan yang dapat dilihat adalah terdapatnya batu-batu pantai yang tersusun. Sehingga bagi para pecinta wisata minat khusus, lokasi Tanjung Bunga sangat cocok dalam petualangan dengan menyusuri pantai dan alam perbukitan.

Selain itu masih dalam kawasan pantai Tanjung Bunga juga telah memiliki siteplan sebagai kawasan wisata Tanjung Bunga dan sirkuit kawasan terpadu TAC TOS atau Tanjung Bunga Circuit and Town Square dan Exhibition Hall. 

Yuk, berlibur ke Pangkal pinang

Bukan hal sulit untuk mengunjungi kota ini, sebab Pangkal pinang telah memiliki sarana transportasi umum yang lengkap baik :
  • Transportasi Udara; berupa bandar udara DEPATI AMIR; yang melayani penerbangan 13 kali sehari dari dan menuju Jakarta serta dari dan ke Palembang.
  • Transportasi Laut; terdapat 4 yang menjadi sarana transportasi laut diantaranya (1) Pelabuhan Pangkalbalam - melayani pengangkutan barang dan penumpang, (2) Pelabuhan Belinyu - khusus melayani kapal Pelni, (3) Pelabuhan Sadai - melayani kapal dari Pelabuhan Cigading dan Banten, (4) Pelabuhan Muntok - melayani kapal cepat tujuan Palembang.
  • Transportasi Darat; untuk darat sendiri, Pangkalpinang memiliki 4 terminal dalam kota yang menghubungkan rute kecamatan di seluruh Pulau Bangka, sedangkan untuk dalam kota dilayani 5 trayek Angkutan Kot
Share
Kampoeng Terkait
Komentar